SULTENG.WAHANANEWS.CO, Donggala - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah (Sulteng), menyatakan bahwa 18 Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) di daerah tersebut telah melaksanakan program Cek Kesehatan Gratis (CKG).
“Semenjak dicanangkan, Dinkes Donggala bersama kurang lebih 18 Puskesmas sudah bergerak melaksanakan CKG,” kata Sekretaris Dinkes Donggala Faboting di Donggala, Senin (17/2/2025).
Baca Juga:
Mensesneg Tegaskan Tak Ada Indonesia Gelap
Dia menjelaskan CKG merupakan salah satu Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, yang dimulai 10 Februari 2025. Sesuai petunjuk teknis (juknis), program itu memberikan kesempatan bagi masyarakat dari berbagai usia, mulai dari bayi hingga lanjut usia, untuk melakukan pemeriksaan kesehatan tanpa biaya.
Pemeriksaan itu mencakup berbagai jenis penyakit yang dapat dicegah, seperti penyakit jantung, stroke, kanker, dan masalah kesehatan lainnya.
Ia mengemukakan bahwa masyarakat Donggala menyambut program CKG itu dengan antusias.
Baca Juga:
Highlights Pidato Prabowo di HUT Gerindra: Penghematan Triliunan hingga Pesan untuk Koruptor
CKG, lanjutnya, akan dilaksanakan berdasarkan siklus hidup masyarakat, ibu hamil, balita, remaja, dewasa, dan lansia.
“Untuk usia remaja, CKG-nya akan dilaksanakan pada tahun ajaran baru. Kalau bayi, dua hari sejak lahir sudah bisa diperiksa,” katanya.
Sebelumnya, Presiden RI Prabowo Subianto memutuskan program CKG secara nasional pada 10 Februari 2025.
Hal itu disampaikan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin usai melakukan pertemuan khusus dengan Presiden Prabowo membahas kelanjutan program ini sebagai salah satu program unggulan Kabinet Merah Putih di bidang kesehatan.
"Ini adalah program cek kesehatan gratis, diputuskan oleh beliau (Presiden Prabowo) nanti tanggal 10 Februari sudah bisa jalan, khusus puskesmas dan klinik. Nanti beliau sama seperti yang Program makan Bergizi Gratis (MBG) mau lihat di salah satu puskesmas," kata Menkes Budi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (5/2).
[Redaktur: Patria Simorangkir]